Kamis, 20 Oktober 2022

Penilain Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) Madrasah Aliyah Al-Islah

 




Dalam rangka evaluasi Penilain kinerja madrasah aliyah al-islah desa nyapar kecamatan dasuk giat ini diadakan  pada hari Kamis, 20 Oktober 2022.

Penilaian kinerja di adakan di ruangan kelas Ma-islah Kecamatan dasuk dengan dihadiri oleh Bapak Fadil. Beliau disambut hangat oleh kepala sekola MA Al-Islah K. Anas, para staff guru dan siswa-siswi Ma Al-Islah.

Giat ini lebih difokuskan kepada perlengkapan dokumen, administasi untuk persiapan akreditasi. ‘’Sebagian besar dokumen memang sudah lengkap Cuma perlu ditambah lagi seperti bukti fisik dokumtasi foto untuk diperbanyak lagi’’, kata Bapak Fadil.

Tujuan penilain kepala madrasah ini untuk menjamin objektivitas pembinaan kepala madrasah melalui sistem pengukuran dan pemetaan kinerja madrasah, meningkatkan efisiensi dan efektifias kinerja madrasah dan menetukan nilai kinerja kepala madrasah sebagai dasar untuk penetapan angka akreditasi dan pengembangan keprofesian berkelanjutan. (Busayri)


0 komentar

Posting Komentar