Kamis, 16 Mei 2019

Ramadhan Mubarak, Bukber Kepala Desa Bates dan Rakyatnya

Bertepatan dengan kegiatan safari Ramadhan Forum Pimpinan Kecamatan (FORPIMKA) Dasuk Kepala Desa Bates Zaini menggelar buka puasa bersama, momentum buka puasa bersama yang menjadi jembatan silaturahmi antara kepala desa dan rakyatnya sangat bermanfaat bagi kehidupan sosial warga dipedesaan, namun yang paling penting dalam kegiatan ini adalah bersama sama meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita dalam memaknai bulan penuh berkah dengan nilai-nilai ibadah.

“Syukur Alhamdulillah, semua warga desa saya bisa hadir dalam acara buka puasa bersama yang kami laksanakan hari ini, dan tak lupa kami ucapkan terima kasih kepada Bpk. Camat, Bpk. Kapolsek, Danramil, Bu Dokter, Ketua TIM Penggerak PKK dan Kepala Linmas Kecamatan Dasuk serta rombongan FORPIMKA Dasuk yang telah hadir memenuhi undangan kami, semoga dalam kegiatan buka puasa bersama ini dapat meningkatkan silaturrahmi dan rasa persaudaraan” tutur Kepala Desa Bates Zaini, Rabu (15/05/2019).

Dalam acara buka puasa di Desa Bates Kecamatan Dasuk yang bersamaan dengan kegiatan Safari Ramadhan juga dilaksanakan pembagian zakat fitrah, santunan anak yatim, pelayanan kesehatan gratis dan tarawih bersama FORPIMKA Dasuk, acara Safari Ramadhan selesai pukul 21.00 WIB. Rombongan Safari Ramadhan FORPIMKA Dasuk melanjutkan kegiatan safarinya di Desa Mantajun, kegiatan di Desa Mantajun di isi dengan acara santunan anak yatim dan pengobatan gratis. (Juf.ab)

0 komentar

Posting Komentar